Membuat Toko Online Amazon
Friday, December 09, 2011
Melihat website seseorang yang ikut affiliate Amazon bikin saya penasaran mencoba tuk membuat toko online dengan bekerja sama dengan www.amazon.com. Karena bisnis affiliate bisa dibilang lebih mudah ketimbang mempunyai produk sendiri apalagi bila struktur produksinya dan distribusi belum siap. Ya maklumlah disini (Australia) kuliah sambil kerja tuk bayar kuliah jadi blum siap tuk bekerja sama dengan produsen di Indonesia. Jadi ya coba-coba bikin Toko Online dengan affiiatenya Amazon alamatnya bisa dibuka di http://onlinestore.ieltswriting.com.au. Hmm... rencananya sih mau belajar lagi Search Engine Optimization buat ngedongkrak tuh website jadi no. 1 di Australia hehehe ... amiin
Adapun tuk bikin website seperti itu saya menggunakan basis CMS Wordpress dilengkapi dengan plugin WPZonBuilder. InsyaAlloh pingin saya ulas pembuatannya di situs saya yang satu lagi http://www.aikikens.com. Diingetin ya.....
Labels: amazon, membuat, online, toko
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 7:27 PM, ,
Boss Bagi Para Internet Marketing
Wednesday, November 30, 2011
Siapa bilang menjadi internet marketer itu tidak mempunyai boss? Padahal menjadi berkerja dibidang internet marketing justru jauh lebih susah karena kita menjadi pegawai dan boss bagi diri kita sendiri. Adapun susahnya kita harus melawan nafsu diri sendiri tuk terus bersemangat mengeruk dollar dengan penuh ketidakpastian padahal di dunia internet banyak sekali cobaan-cobaan hehehe...
Mungkin kalo jenuh kok earning ga naik-naik... trus traffic koq menurun... trus ada situs yang masuk sandbox ga tertutup kemungkinan rasa jenuh bakalan menyelimuti diri trus mencari pelampiasan entah main game online, berlama-lama chatting atau lebih parah lagi buka situs yang engga-engga... Huuuh.... Naudzubillah min dzalik...
Mangkanya selalu niati diri kita dengan niat yang baik. Mulai sebuah hari dengan yang baik... contoh pas pagi hari selalu menghijibkan (membiasakan) Sholat Dhuha bagi yang muslim (tentunya sudah Sholat Subuh dong... en syukur-syukur sudah membaca Alquran). Setelah melakukan semua itu niati bahwa kita berkerja, berwirausaha semata-mata untuk mencari rizki untuk bisa menafkahkan baik itu diri sendiri dan keluarga. Yakin dengan mengawali seperti itu akan tercipta pribadi pegawai dan boss yang baik.
Labels: bagi, Belajar, boss, internet, internet marketing, marketing, para
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 6:02 AM, ,
Back to Internet Marketing
Wednesday, October 05, 2011
Setelah lebih dari setahun ga posting di blog ini Alhamdulilah sekarang diberi kesempatan tuk posting. Karena hampir setahun ini saya ga punya komputer pribadi...。・゚゚・(>_<;)・゚゚・。 berbekal online cuma lewat hape aja. Untunglah masih punya beberapa blog yang masih menghasilkan dolar tiap harinya walaupun ga banyak.
Melihat temen-temen yang udah berjaya di bisnis internetnya kadang bikin iri... cuma ah rejeki itu sudah ada qodarnya kita cukup menjalani dan berdoa. Cuma setelah bisa beli komputer baru ini timbul hasrat tuk kembali ke dunia Internet Marketing, mencari-cari niche market yang masih blum banyak persaingan hehehe....
Karena walau bisa dibilang gaji saat ini cukup lumayan, cuma yang namanya aktive income itu bakalan lenyap ketika kita sudah ga bekerja lagi... makanya sambil tetep aktif mencari aktive income juga sambil mengusahakan tuk dapet passive income... Yah kalo impian aq sih kalo dah pas tua masih punya penghasilan jadi ga nyusahin anak-anak hihihi... oke deh gitu aja... kapan-kapan disambung lagi.....
Labels: Belajar, dongkrak, internet, marketing, pemula, SEO, traffic
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 7:35 PM, ,
Belajar Menulis Bahasa Inggris
Sunday, March 28, 2010
Sesuai perkataan bu guru Anne Ahira yang mengatakan bahwa menghasilkan uang dari internet bukanlah semudah membalikkan telapak tangan tapi ga sesulit dengan seperti membuat roket, begitu pula dengan belajar Internet Marketing, ada beberapa hal yang mesti kita pelajari tuk menjadi internet marketer yang handal. Mungkin ilmu membuat website, mengelola kode HTML CSS, riset mencari niche market, maupun belajar menulis dengan bahasa Inggris.
Menulis berbahasa Inggris bagi kamu yang belum benar-benar terlatih memang butuh keasabaran, apalagi yang dulu ga suka dengan pelajaran bahasa Inggris, partinya kesel banget dengan yang namanya nulis. Namun kalo kamu ga mencoba menulis maka tentunya kamu ga akan meningkat. Yang bisa mengatasai ketakutan, maupun keterbatasan dalam diri kita adalah kita sendiri, so jangan menyerah bila mengalami keterbatasan dalam berbahasa Inggris.
Sekedar informasi, setelah saya bertapa di Pare, Jawa Timur tuk mendalami pelajaran bahasa Inggris selama 5 bulan, 1 bulan mengambil Speaking dan Pronunciation di Expert dan 4 bulan mengambil Grammar di Smart kini saya makin percaya diri tuk berani menulis bahasa Inggris. Butuh pengorbanan tuk mencapai kemajuan tapi selama tidak menyerah tentunya kesuksesan pasti akan datang.... Amiiin..
Labels: Bahasa, Belajar, Inggris, internet, marketing, Menulis
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 3:06 PM, ,
Belajar Internet Marketing Gratis
Tuesday, March 03, 2009
Sehilangnya dengan artikel-artikel tentang Internet Marketing di www.CosaAranda.com kayaknya tambah bikin gede aja rintangan untuk meraih sukses di Internet Marketing. Pasalnya situs ini bisa dibilang situs informasi yang lengkap dan gratis. Mudah-mudahan om Cosa masih bisa memberikan informasinya kepada kita-kita.
Bagi kamu-kamu yang membutuhkan informasi tentang internet marketing gratis ga ada salahnya kamu mengikuti program gratis www.AsianBrain.com yang diadakan tanggal 1-24 Maret 2009 ini. Dengan jangka 24 hari ini kamu bisa mendownload program-program serta e-book e-book yang dibutuhkan dalam menjalankan Internet Marketing seperti :
- Cara Membuat Website
- Cara Mengorganisasikan Komputer
- Cara Mencari Niche Market
- Target Marketing
dan banyak sekali informasi yang bisa kamu dapatkan dengan mendaftar di www.AsianBrain.com. Buruan daftar dan sikat e-booknya sekarang juga... he.. he.. he... ^^
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 12:25 AM, ,
Mencari Uang Lewat Ziddu.com
Thursday, February 26, 2009
Zaman sekarang memang berbagai cara bisa menghasilkan uang terutama lewat internet. Contohnya adalah salah satu situs yang bernama www.Ziddu.com situs ini memungkinkan membernya mengupload file untuk bisa di-sharing atau dibagi kepada pengguna Ziddu di mancanegara.
Caranya cukup sederhana, pertama sign up dulu lalu upload file yang bisa kamu bagi. Entah hasil foto kamu, script yang pernah kamu buat, atau music kamu sendiri. Nah bila file tersebut didownload oleh orang lain kamu akan mendapat bayaran sebesar $ 0.001. Yeak... kecil banget yah mungkin kalo dirupiahkan cuma sebesar 10 rupiah.
Tapi kalau yang download 10.000 orang wow bisa jadi 100.000 juga bro...^^Oh ya situs ini juga bisa bahasa Indonesia lho...
Labels: cari, internet, lewat, marketing, uang, ziddu
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 4:15 PM, ,
Mendulang Recehan Dengan PPC Indo
Thursday, July 03, 2008
Belakangan ini Program PPC alias Pay Per Clik buatan tanah air banyak bermunculan. Beberapa yang saya ikuti antara lain KlikSaya.com ama PPCIndo.com. Ga seperti Google Adsense yang lebih dominan untuk situs berbahasa Inggris. Situs PPC asal Indo ini memang dibuat untuk para pemilik blog atau situs berbahasa Indonesia.
Bagi kamu yang ingin mendulang recehan gampang kok mengikuti program ini. Recehan...? ih kesannya dikit amat....
Ha.. ha... bukannya meremehkan bro...
kalo perklik dapet 200 atau 300 perak kan kalo yang ngekliknya 1000 orang bisa jadi 200.000 deh. Nah sekarang yang jadi pertanyaan gimana supaya yang ngeklik 1000 orang. Ya udah ambil kasaran dari 100 orang yang datang ke situs kamu yang ngeklik 1 orang maka kamu harus punya pengunjung 100.000 orang. Hah 100.000 orang perhari mustahil lah untuk satu situs, CosaAranda.com aja mungkin ga sebanyak itu.... Ya.. iya juga ya... ya udah bikin aja 100 situs yang populernya kaya CosaAranda.com. Dan masukin semuanya iklan PPC Indo itu. Saya yakin kamu ga cuma dapet Rp. 200.000,- InsyaAlloh lebih... hi.. hi..
Labels: cari, indonesia, internet marketing, ppc, uang
Baca Selengkapnya...
posted by Renait @ 5:45 PM, ,