Blog ini memuat berbagai Informasi bagi para Internet Marketer Pemula





Belajar Internet Marketing

Mendengar istilah "marketing" terkadang membuat beberapa orang gerah, He.. he... Hal ini mungkin lumrah, Baru-baru ini saya menelepon adik saya di Indonesia dan mengobrol lama tentang cara-cara pembuatan website. Saat itu dia bertanya Apakah AsianBrain juga mengajarkan cara membuat Website. Saya jawab ya, tetapi memang tidak sampai menyeluruh seperti sampai pembuatan Animasi Flash dan kode-kode Javascript yang ribet-ribet, AsianBrain pada bulan pertama mengajarkan tentang cara pembuatan Website dengan Dreamwaver dan Microsoft FrontPage, setelah itu lebih menitikberatkan mengajarkan tentang Internet Marketing.

Mendengar Internet Marketing adik saya kontan menjawab. " Ya.. Marketing sih..", Hua.. ha.. ha.. saya cuma berkata dalam hati Dasar Anak SMA belum ngerti apa-apa...

Apasih bedanya Marketing di dunia nyata dengan di Internet?

Dalam dunia Internet segala aktifitas marketing yang ada di dunia nyata tidak semua bisa dilaksanakan. Karena perlu di Ingat ini adalah Dunia Internet. Bila di dunia nyata melakukan promosi dengan menyebarkan brosur ke semua orang ke semua alamat bisa dilaksanakan. Namun tidak di dunia Internet, Anda bisa dianggap Spam bila mengirimkan email-email promosi Anda ke orang yang tidak di kenal.

Dunia Internet adalah tempat orang mencari Informasi, jadi bisa kita bayangkan ratusan juta pengguna Internet yang sedang melanglang buana mencari Informasi di internet, Di sinilah tugas sang Internet Marketer untuk memenuhi kebutuhan mereka. Membuat suatu Website yang mampu memenuhi kebutuhan Konsumen serta membuat Websitenya bisa berada di posisi tertinggi di search engine. Itulah pekerjaan dari Sang Internet Marketer.

Menurut Anda mana yang lebih menguntungkan sebuah website yang sederhana yang mampu memenuhi kebutuhan konsumen serta memiliki jumlah arus pengunjung yang tinggi serta berada di posisi teratas di search engine dengan sebuah website yang penuh animasi serta desain yang sangat Indah namun hanya memiliki jumlah pengunjung yang sedikit.

So... Itulah Pentingnya dari belajar Internet Marketing.....

posted by Renait @ 7:17 PM,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home